IMPACT OF COLORS
Pernah suatu ketika sekelompok fotografer dan psikolog yang disponsori oleh perusahaan foto Konica Minolta melakukan penelitian terhadap para karyawan yang banyak ngabisin waktunya dalam ruangan, dan hasil dari penelitian itu seperti ini:
1. Dalam ruangan yang didominasi warna biru, para pekerja itu (sekitar 73%) mengaku lebih gampang sedih, melankolis dan ngerasa kurang bersemangat. Hmm...ya agak masuk akal lah..
2. Kalo dinding dan langit-langit ruangan dicat dengan warna kuning, sebagian besar pekerja ngerasa lebih bahagia, semangat ‘n focus sama pekerjaan. Katanya, warna kuning juga memicu otak untuk lebih mudah berkonsentrasi dalam berhitung, lho!
3. Ruangan warna merah emang meningkatkan gairah, tapi kalo satu ruangan merahnya terlalu banyak, para pekerja ngakunya lebih mudah marah. Nah lo...
4. Dominasi warna hitam, kata mereka, membuat jadi gerasa kuat dan tegas saat harus ambil satu keputusan. Hmm, kok bisa begitu ya malahan.
5. Para pekerja menilai warna abu-abu sebagai warna yang boring, membuat mereka sulit mengeluarkan inspirasi baru. Hmm, baru tahu...
MEANING OF COLORS
Meskipun belum bisa dipastikan dari sudut pandang sains, tetapi biasanya warna tuh punya pengaruh atau sifat yang berbeda di dalam aspek kehidupan manusia ‘n termasuk di dalamnya suasana hati. So, ada baeknya kita tahu kesan apa yang dimunculkan oleh beberapa warna, termasuk tentunya empat warna menurut pakar psikologi, yakni merah, kunaing, hijau dan biru. Check this out!
Kuning
Warna ini identik sama warna matahari, yang nimbulin kesan gembira, penuh energi dan menghangatkan suasana.
Biru
Warna ini memberi suasana dingin, tenang dan tentram.Hijau
Warna ini munculin kesan yang segar dan teduh.
Ungu
Ungu tuh memberikan kesan dingin, tenang dan menenteramkan.
Merah
Warna ini nggak hanya dapat membangkitkan gairah dan semangat namun juga panas yang biasanya identik dengan amarah.
Oranye
Mirip dengan merah, oranye tuh warna hangat yang menggairahkan, Cuma kesannya lebih dingin daripada merah.
Cokelat
Warna ini munculin kesan nyaman.
Warna ini memberi kesan kekosongan, kegelapan dan kerusakan